
DEPOK | KindoNews – Buntut pengusiran terhadap wartawan anggota PWI yang sedang liputan oleh oknum Anggota DPRD Depok, sekumpulan aktivis yang tergabung dalam Depok Parliament Wach (DPW) akan menggelar aksi unjuk rasa ke Badan Kehormatan Dewan DPRD Depok, menuntut agar oknum DPRD berinisial “S” yang juga merupakan ketua komisi agar ditindak tegas.
“Ini jelas-jelas tindakan tak beretika, mengusir wartawan yang sedang tugas liputan adalah tindakan biadab merusak tatanan demokrasi, karena seperti kita ketahui bahwa Pers itu adalah salah satu pilarnya Demokrasi,” ujar Koordinator DPW, Pardong yang di temui di markasnya, kawasan Tapos, Depok, tadi sore Minggu (02/02/2025).
“Kami akan segera mengirim surat pemberitahuan aksi ke Polresta Depok, kami akan berdemo dan melaporkan tindakan oknum Dewan ini ke BKD DPRD,” tambahnya.
Seperti diketahui, ramai diberitakan di beberapa media, oknum anggota DPRD Depok yang juga ketua komisi berinisial “S” diduga melakukan pengusiran terhadap seorang wartawan yang meliput kegiatan reses dari anggota Dewan tersebut.
Reses tersebut kabarnya diadakan di kediaman sang Dewan dibilangan Pancoran Mas Kota Depok yang merupakan dapilnya.
Padahal reses ini dibiayai oleh anggaran APBD Depok, yang notabene adalah uang rakyat.
Dan reses adalah kegiatan yang sifatnya terbuka, bukan bersifat acara pribadi.
Pengusiran yang dilakukan sang Dewan tersebut mendapat tanggapan serius di masyarakat.
“Kok Anggota Dewan yang katanya terhormat bertindak arogan sih,” ujar seorang warga yang enggan disebut namanya.