KDM Datang ke Depok, Pardong Woro-woro ke Warga

Spread the love

DEPOK | KindoNews – Besok, Sabtu 11 Januari 2025, Kang Dedi Mulyadi atau lebih dikenal dengan sebutan KDM, Gubernur terpilih Provinsi Jawa Barat akan hadir menyapa warga Depok.

Rencananya acara yang bertajuk : “KDM Menyapa” ini diadakan di White House Premiere (WPH) Sukatani, Kecamatan Tapos, Kota Depok.

Acara ini juga akan dihadiri oleh Walikota/Wakil walikota Depok terpilih Supian Suri-Chandra Rahmansyah dan dihibur oleh penyanyi kebanggaan Depok Ayu Tingting, pelawak Sunda Ohang dan seniman Betawi Udin Nganga.

“Ayoo Warga Depok, kita datang ke White House Premiere Sukatani Tapos, kita akan disapa oleh KDM alias Kang Dedi Mulyadi, juga akan hadir Supian Suri dan Chandra Rahmansyah, dan tak ketinggalan kita akan di hibur oleh Ohang, Udin Nganga, serta artis kebanggaan kita Ayu Tingting. Ayoo, ini acara Gratis, untuk warga Depok,” ujar Pardong yang berkeliling dengan Bajajnya dan woro-woro (mengumumkan) ke masyarakat akan acara ini, Jum’at (10/01/2025).

“Ya, dari kemarin kami Team Bajaj sudah keliling dibeberapa wilayah di kota Depok untuk memberikan informasi acara ini ke warga, kami juga membagikan pamflet, dan brosur acara ini di beberapa titik, antara lain di Depok Open Space, Lampu merah Ramanda, Lampu Merah Juanda, Simpangan Depok, Lampu Merah Nusantara, Lampu merah Kukusan, dan di beberapa pasar di kota Depok,” ujar Pardong.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *