
DEPOK | KindoNews – Depok Society Centre (DSC) mengeluarkan hasil surveynya terkait pemilihan kepala daerah Kota Depok tahun 2024, Jum’at (22/11/2024).
Melalui press realese nya tadi siang, tingkat kepercayaan publik pada Visi-Misi, program kerja dan janji kampanye pasangan calon nomor urut 2, Supian Suri – Chandra Rahmansyah mencapai angka 71%, sementara IBH – Ririn 29%.
” Ya, survey kami adalah menanyakan ke masyarakat tentang program kerja, visi-misi serta janji kampanye Paslon. Bagaimana masyarakat kota Depok menilai dan menentukan pilihannya,” Ujar Presidium DSC Suparmansyah.
Survey DSC dilakukan mulai tanggal 1-20 November 2024, dengan cara membagikan quisioner terhadap 550 warga Depok yang tersebar di 11 kecamatan.
“Yaa, kami mengambil sampling 50 orang per kecamatan, dari berbagai latar belakang profesi, dan dari berbagai usia serta dari tingkat pendidikan yang berbeda,” ujarnya lagi.
Dan inilah hasil nya:
Usia 17-30 tahun.
Memilih IBH-Ririn 26%, Memilih SS-CR 74%
Usia 30-50 tahun.
Memilih IBH-Ririn 27%, Memilih SS-CR 73%
Usia 50 ke atas.
Memilih IBH Ririn 31%, Memilih SS-CR 69%
Untuk tingkat pendidikan masyarakat,
1. Lulusan SD/Sederajat, Memilih IBH-Ririn 23 %, Memilih SS-CR 77%
2. Lulusan SMP/Sederajat, Memilih IBH-Ririn 25%, Memilih SS-CR 75%
3. lulusan SMA/Sederajat, Memilih IBH-Ririn 29%, Memilih SS- CR 71%
4. Lulusan S1 keatas, Memilih IBH-Ririn 39%, Memilih SS-CR 61%
Adapun hasil Perkecamatan adalah sebagai berikut:
1. Kecamatan Bojongsari
Memilih 01 : 28%, Memilih 02.: 72%
2. Kecamatan Sawangan
Memilih 01 : 29%, Memilih 02 : 71%
3. Kecamatan Cipayung
Memilih 01 : 30%, Memilih 02 : 70%
4. Kecamatan Pancoran Mas
Memilih 01 : 26%, Memilih 02 : 74%
5. Kecamatan Beji
Memilih 01 : 24%, Memilih 02 : 76%
6. Kecamatan Limo
Memilih 01 : 34%, Memilih 02 : 66%
7. Kecamatan Cinere
Memilih 01 : 36%, Memilih 02 : 74%
8. Kecamatan Sukmajaya
Memilih 01 : 30%, Memilih 02 : 70%
9. Kecamatan Cimanggis
Memilih 01 : 29%, Memilih 02 : 71%
10. Kecamatan Tapos
Memilih 01 : 37%, Memilih 02 : 64%
11. Kecamatan Cilodong
Memilih 01 : 17%, Memilih 02 : 83%.
“Jadi, secara keseluruhan, dari survey yang kami lakukan selama periode 1 November 2024 hingga 20 November 2024, yakni IBH-Ririn memperoleh 29% suara, dan SS-Chandra mendapatkan 71% suara,” tutup Suparmansyah.